Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sinopsis Film Swiss Army Man (2016): Terjebak di Pulau Terpencil

Swiss Army Man adalah sebuah film drama komedi petualangan asal Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 2016. Film ini naskahnya ditulis dan disutradarai oleh Daniel Kwan bersama dengan Daniel Scheinert.

Sinopsis Film Swiss Army Man (2016)

Film ini dibintangi oleh Paul Dano, Daniel Radcliffe dan Marry Elizabeth Winstead. Film ini pertama kali tayang di Sundance Film Festival 2016 pada tanggal 22 Januari 2016 dan kemudian ditayangkan secara terbatas pada tanggal 24 Juni 2016 sebelum akhirnya dirilis secara resmi pada tanggal 1 Juli 2016. Secara umum film ini mendapatkan ulasan positif dari para kritikus.

Pada film Swiss Army Man ini, Paul Dano berperan sebagai Hank Thompson, seorang pria yang melakukan percobaan bunuh diri setelah lelah mencoba bertahan hidup di sebuah pulau terpencil di samudra pasifik. Sedangkan Daniel Radcliffe berperan sebagai mayat (gak salah yah, ini memang mayat dalam arti sebenarnya wkwk).

Sinopsis Film Swiss Army Man (2016)

Pengambilan gambar untuk film ini dimulai pada tanggal 14 Juli 2015 dan kemudian berakhir pada tanggal 7 Agustus 2015. Proses pengambilan gambar film ini dilakukan di California, Amerika Serikat.

Film Swiss Army Man mendapatkan nominasi pada beberapa ajang penghargaan film. Pada ajang Austin Film Critics Association, film ini mendapatkan nominasi pada kategori "Best First Film". Sedangkan pada ajang lainya, yaitu Independent Spirit Awards, Swiss Army Man mendapatkan dua nominasi pada kategori "Best First Feature" dan "Best Editing".

Sinopsis:

Pada sebuah pulau terpencil di tengah samudera, terdamparlah seorang pria bernama Hank. Dia sudah berhari-hari terdampar di pulau terpencil itu. Hank kelaparan dan dehidrasi. Sedangkan di pulau kecil itu tidak terdapat apa pun yang bisa dimakan atau pun diminum.

Selama berhari-hari dia mencoba mencari bantuan dengan menghanyutkan sampah yang berisikan pesan "meminta pertolongan" dengan harapan ada kapal yang secara tak sengaja menemukannya. Namun sayangya, pesannya itu tidak pernah sampai kepada siapa pun.

Sinopsis Film Swiss Army Man (2016)

Hank menjadi depresi dan memutuskan untuk melakukan bunuh diri. Tapi saat melaksanakan aksinya, tiba-tiba Hank melihat tubuh seseorang yang terdampar di tepi pantai. Hank kemudian segera menolong orang itu dan membatalkan aksi bunuh dirinya.

Sayangnya, saat Hank menemukannya, tubuh itu sudah menjadi mayat, tak ada lagi tanda-tanda kehidupan pada tubuh itu. Hank menjadi kecewa. Tapi, Kekecawaannya itu ternyata salah, mayat yang ditemukannya itu rupanya memiliki berbagai kekuatan ajaib dan serbaguna layaknya pisau tentara swiss (Swiss Army Knife).

Mayat yang ditemukannya itulah yang kemudian menjadi penyelamatnya dari pulau terpencil itu dan kembali ke peradaban. Bagaimana petualangan Hank bersama mayat itu?

Kesan Mimin
Siap-siap merasakan sensasi aneh saat menonton film ini. Sepanjang film, kamu akan merasakan sensasi "WTF" tiada henti. Ada tiga kata yang saya gunakan untuk menggambarkan film ini, yaitu Creepy, Funny, Deep. Selamat menonton...

Informasi Detail

Sutradara: Dan Kwan dan Daniel Scheinert
Naskah: Dan Kwan dan Daniel Scheinert
Pemeran utama: Paul Dano, Daniel Radcliffe, Mary Elizabeth Winstead
Negara: Amerika Serikat, Swedia
Bahasa: Inggris
Tanggal rilis: 1 Juli 2016 (Amerika Serikat)
Durasi: 1 jam 37 menit
Genre: Adventure, Comedy, Drama
IMDB rating: 7,0/10
Informasi lebih lanjut: IMDB - Swiss Army Man (2016)

Post a Comment for "Sinopsis Film Swiss Army Man (2016): Terjebak di Pulau Terpencil"