Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sinopsis Film Private Life (2018): Perjuangan dalam Mendapatkan Bayi

Private Life adalah sebuah film drama komedi asal Amerika Serikat yang dirilis pada tahun 2018. Film ini ditulis dan disutradarai oleh Tamara Jenkins yang sebelumnya pernah menjadi sutradara pada film The Savages (2007).

Sinopsis Film Private Life (2018)

Film ini dibintangi oleh Paul Giamatti, Kathryn Hahn, Kayli Carter, Molly Shannon, John Carroll Lynch, Desmin Borges, dan Denis O'Hare. Sesuai judulnya, Private Life, film ini menceritakan kehidupan pribadi dari Richard dan Rachel, pasangan suami istri yang sudah berusia 40-an namun mengalami kesulitan dalam memiliki anak.

Film ini pertama kali tayang di Sundance Film Festival pada 18 Januari 2018. Film ini kemudian dirilis secara resmi melalui jaringan Netflix pada tanggal 5 Oktober 2018.

Private Life mendapatkan review yang cukup bagus di situs IMDB dengan mendapatkan skor 7,3 dari total kurang lebih 10 ribu user. Sedangkan pada situs RottenTomatoes film ini juga mendapatkan skor yang lumayan bagus dengan status 94% fresh dan memperoleh 78% pada audience score.

Sinopsis Film Private Life (2018)

Richard dan Rachel adalah pasangan suami istri usia 40-an yang tinggal di sebuah apartemen, di New York City, Amerika Serikat. Richard bekerja di teater, sedangkan Rachel adalah seorang penulis buku.

Walaupun sudah menikah cukup lama, namun mereka belum jua dikaruniai anak. Berbagai cara mereka coba, berbagai jalan mereka tempuh, berbagai macam obat telah mereka coba. Namun belum juga membuahkan hasil.

Sinopsis Film Private Life (2018)

Dokter kemudian menyarankan opsi lain. Dokter menyarankan kepada mereka berdua untuk memikirkan opsi menggunakan donor sel telur dari orang lain. Walaupun agak berat pada awalnya, mereka berdua kemudian memutuskan untuk mencoba opsi itu.

Mereka mencari berbagai calon donor potensial melalui internet. Namun setelah dipikir-pikir mereka lebih memilih untuk mencari donor dari orang yang mereka kenal saja.

Akhirnya mereka mencoba meminta bantuan kepada Sadie, anak kuliahan yang sudah menganggap Richard dan Rachel sebagai paman dan bibinya sendiri. Akankah opsi donor telur ini berhasil membuahkan seorang bayi dalam keluarga Richard dan Rachel?

Informasi Film Private Life (2018)

Sutradara: Tamara Jenkins
Naskah: Tamara Jenkins
Pemeran utama: Kathryn Hahn, Paul Giamatti, Gabrielle Reid
Negara: Amerika Serikat
Bahasa: Inggris
Tanggal rilis: 5 Oktober 2018 (Amerika Serikat)
Durasi: 2 jam 3 menit
Genre: Comedy, Drama
IMDB rating: 7,3/10
Informasi lebih lanjut: IMDB - Private Life (2018)

Post a Comment for "Sinopsis Film Private Life (2018): Perjuangan dalam Mendapatkan Bayi"